Polsek Arjawinangun Intensifkan Patroli Dialogis dalam Rangka Ops Keselamatan Lodaya 2025

    Polsek Arjawinangun Intensifkan Patroli Dialogis dalam Rangka Ops Keselamatan Lodaya 2025

    KAB. CIREBON -  Polsek Arjawinangun Polresta Cirebon terus mengintensifkan patroli dialogis dalam rangka Operasi Keselamatan Lodaya 2025 guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), sekaligus mengedukasi warga terkait keselamatan berlalu lintas.

    Dalam kegiatan ini, petugas tidak hanya melakukan patroli untuk mengantisipasi potensi tindak kriminalitas, terutama C3 (Curat, Curas, dan Curanmor), tetapi juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar selalu mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama.

    Kapolsek Arjawinangun Polresta Cirebon, Kompol Suma’iri, S.H., M.Si., menegaskan bahwa patroli dialogis menjadi sarana efektif untuk menggali informasi terkait situasi keamanan di lingkungan masyarakat. “Kami juga mengingatkan pengendara untuk selalu menggunakan helm, mematuhi rambu lalu lintas, serta tidak menggunakan ponsel saat berkendara demi keselamatan di jalan, ” ujarnya.

    Selain itu, masyarakat diimbau untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan dan segera melaporkan kepada aparat jika mengetahui adanya potensi tindak kriminalitas. Dengan upaya ini, Polsek Arjawinangun berharap dapat menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif serta meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya keselamatan berlalu lintas.

    polrestacirebon
    Panji Rahitno

    Panji Rahitno

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Sumber Gelar Patroli Dialogis dalam...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Arjawinangun Pengamanan kegiatan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    LIVE STREAMING 24 JAM KOMPASTV
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Ciptakan Situasi Wilayah Tetap Kondusif, Kodim 1710/Mimika BKO Polres Laksanakan Apel Gelar Pasukan Jelang Putusan Sengketa Pilkada

    Ikuti Kami